Wednesday, February 10, 2010

Orkes Moral Pengantar Minum Racum (PMR Group)

Orkes Melayu Pengantar Minum Racun atau PMR adalah Group muzik dangdut berasal Indonesia yang terkenal di akhir tahun 80-an. Mereka terdiri dari Jhonny Iskandar (vokalis), Boedi Padukone (gitar), Yuri Mahippal (mandolin + cuk), Imma Maranaan (bass), Ajie Cetti Bahadur Syah (perkusi), Harri “Muke Kapur” (mini drum), dengan pimpinan Jhonny Iskandar yang juga dikenal dengan nama aliasnya Jhonny Madu Mati Kutu. Jhonny Iskandar lebih dikenali oleh masyarakat karena penampilan khasnya yang selalu menarik perhatian dengan rantai kaca matanya.

Mereka membawakan lagu-lagu yang berlirik humor seperti Judul-judulan dan Bintangku Bintangmu, dan lain-lain. PMR banyak memasukkan unsur humor, maka dari itu PMR tidak salah jika disebut Dangdut Komedi. Mereka juga merupakan salah satu pelopor genre ini di samping OM Pancaran Sinar Petromaks (PSP). Jejak mereka juga banyak diikuti oleh band-band zaman sekarang ini seperti Pemuda Harapan Bangsa (PHB), Kornchonk Chaos, dll.

Jhonny Iskandar juga menghasilkan album solo. Lagu hitsnya seperti Jangan Coba-coba, kuharamkan Cintamu, Dosa Kau Anggap Madu, Bukan Penggemis Cinta dan Secangkir Kopi. Lagu PMR yang paling disukai di Malaysia adalah Ada Enggak Ada (Kue Sera Sera) yang meletup pada tahun 1993 yang lalu.



  • Ada Enggak Ada (Kue Sera Sera) - PMR (Kuntet Mangkulangit)
  • Putus Lagi -PMR (Yuri & Ima PMR)
  • Gado-Gado Betawi - PMR (Agoes Cokro)
  • Aduh Biyung - PMR (Mangara T Manik)
  • Goyang Dangdut - PMR (Budi, Yuri & Ima PMR)
  • Jangan Musingin Orang - PMR (Aziz Thalib)
  • Pacarku Anak Metal - PMR(Budi Jollong)
  • Balada Kaki Lima - PMR(Sudiro PMR)
  • Dokar Nipon - PMR(Bogong Minor)
  • Enggak Bekalan Ngeper - PMR (Mangara T Manik)
  • No comments:

    Post a Comment

    Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...